Thursday 28 January 2010

Tentang Paypal

Saat ini, banyak yang menjadikan internet sebagai sarana untuk menambah penghasilan. Banyak program di internet yang betul2 membayar kita, baik melalui Liberty reserve, Cek, ataupun Paypal. Yang saya mau bahas kali ini tentang Paypal.

Apa sih PayPal ?

Paypal adalah portal pihak ketiga yang berperan sebagai institusi yang mengelola keuangan secara online (pusing gak ya bahasanya :) . Sebagaimana halnya bank konvensional, dengan paypal kita bisa menyimpan uang dalam sebuah electronic account. Kita juga bisa mengirim dan menerima uang melalui paypal.

Apa bedanya dengan Bank Konvensional?

Bedanya? tidak jauh berbeda sebenarnya. Jika pada Bank Konvensional Akun Bank kita mempunyai No. Rekening yang unik, sedangkan pada PayPal No Rekening digantikan dengan Alamat email Primer yang valid. (Kenapa disebut email Primer Kang?) Ya, karena nanti nya kita bisa menambahkan hingga 7 alamat email. Dengan kata lain, anda bisa menerima uang yang ditransfer ke rekening paypal anda dengan menggunakan salah satu dari 7 alamat email tersebut. Email Primer berguna untuk Proses Login, Notifikasi dan segala sesuatu yang berhubungan dengan administrasi PayPal anda.

Kenapa menggunakan PayPal ?

Saat ini PayPal sudah digunakan di lebih dari 190 negara, dan sudah menjadi prefered payment method di ebay,amazon,fast&cheap,dll . Dengan paypal kita bisa melakukan pembayaran secara online di jutaan merchant, tanpa memasukan nomor kartu kredit/debit kita secara langsung, sehingga lebih aman. Anda juga bisa mengirim dan menerima uang secara online dan realtime ke seluruh dunia, 24 jam, 7 hari seminggu. Bagi anda yang mau mulai bisnis online, saya sarankan anda WAJIB punya PayPal.

Berapa biayanya untuk buat Paypal ?

GRATIS. Karena itu anda sudah bisa daftar untuk memiliki akun paypal. Untuk langsung daftar Paypal Silahkan KLIK DISINI.

Bener nih gak ada biaya sama sekali ?

Untuk jenis akun tertentu memang ada biaya transaksi. Cuman tenang aja, biayanya sangat kecil kok, yah cukup rasional lah untuk sebuah layanan perbankan international. Kalo tidak salah hanya sekitar 0.3% (CMIIW). Saya jamin anda tidak akan merasa dirugikan.

Jenis Akun Tertentu ? Maksudnya ?

Ya, karena ada 3 Jenis akun yang tersedia di PayPal. Personal, Premium dan Bisnis. Ketiganya sama baiknya. Silahkan sesuaikan dengan kebutuhan anda.

Saya awam nih, bedanya apa ya? yang mana sebaiknya yang saya pilih ?

Personal, adalah tipe akun yang kebanyakan diperuntukan untuk mereka yang senang berbelanja online. Sangat aman, karena tidak harus memasukkan Nomor Kartu Kredit secara langsung yang rentan untuk dijahati para Carder.

Premium, diperuntukan bagi anda yang suka berbelanja online maupun menerima uang (baca: dari program berbayar di internet, maupun dari pengguna paypal lain). Jika anda baru mengenai Paypal dan anda ingin memulai bisnis online, akun tipe ini yang pas buat anda. Dan saya sangat menyarankan anda memilih yang ini.

Bisnis, Sesuai namanya tentunya. Tipe ini diperuntukan bagi mereka yang bisnis onlinenya sudah berjalan baik dan mapan. Meski tidak menutup kemungkinan anda yang baru gabung, langsung memilih tipe ini. Banyak fitur bisnis oriented yang nantinya akan berguna buat anda. Bagi anda yang ragu memilih antara tipe premium dan bisnis, jangan khawatir.. anda bisa upgrade kok, dari premium ke bisnis, maupun dari personal ke premium. Tanpa lama, tanpa biaya tambahan.

Kang, klo misalnya uang saya di Paypal udah banyak nih, gimana cara ngambilnya?

Di PayPal, istilah untuk melakukan hal ini disebut WithDraw. Kita bisa withdraw uang kita di paypal melalui tiga cara:

1. Withdraw ke Kartu kredit/debit yang kita daftarkan saat Verfikasi Akun
2. Withdraw ke Bank USA (Jika kita sudah punya akun US Bank)
3. Withdraw ke Bank Lokal di Indonesia. Untuk bisa melakukan ini, anda harus mendaftarkan Rekening Bank Lokal Anda ke Paypal, dan Akun PayPal anda harus Verified.

Yang ketiga itu sebenernya baru bisa beberapa waktu yang lalu lho, jadi beruntunglah bagi anda yang mau buka Akun paypal sekarang2. Anda langsung bisa tarik uang anda di paypal ke Bank Lokal. Proses transfer ini memakan waktu antara 2-5 hari kerja. Tergantung Bank nya juga.

Oh, harus Verified ya, katanya untuk bikin akun PayPal Verified, kita harus punya kartu kredit/debit ya ?

Memiliki Kartu kredit/debit akan lebih baik, tapi bukan suatu keharusan. Saat ini banyak jasa VCC (Virtual Credit Card) yang tetap bisa membuat Akun PayPal anda verified. Silahkan cari di Google dengan kata Kunci “VCC Murah”,atau simak postingan saya berikutnya yg judulnya "Kartu debit gratis"

Nah,..saya udah punya Kartu Kredit/debit nih, tapi kartu kredit/debit saya kok ditolak ya sama paypal, gimana nih?

Setahu saya itu beberapa waktu yang lalu. Paypal memang hanya menerima kartu kredit dari bank penerbit kartu tertentu di Indonesia. Tapi setahu saya sekarang PayPal sudah menerima hampir semua VISA dan MasterCard yang diterbitkan Bank Indonesia. Jika masih ditolak juga coba Kontak Bank Penerbit kartu anda. Mungkin Bank anda sengaja memblokir Kartu Kredit anda dari transaksi online untuk mencegah hal2 yang tidak diinginkan.

Nah...Sudah jelas kan???
Tunggu Apa lagi??Ayo daftar,klik di bawah
——————————— . . . . . .
daftar paypal disini

0 comments:

Post a Comment

 
Uang Dari Internet Copyright © 2010 Blogger Template Designed by Nur Muharram Nur Muharram